Pesisir Selatan,13 Januari 2020- Pemda Pesisir Selatan (Pessel) melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil melakukan pelayanan pembuatan Kartu Tanda Penduduk ( KTP) terhadap para siswa berusia 17 tahun langsung di sekolah. Hal tersebut ditandai dengan melakukan penyerahan KTP secara simbolis oleh Bupati Hendrajoni, Senin (13/1).
Bupati H.Hendrajoni didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Suhendri, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatam Sipil Pemda Pessel Evafauza Yuliasman,Camat Lengayang Zoni Eldo,kemudian bupati menghadiri pembinaa upacara bendera di halaman sekolah tersebut.
Usai upacara, Bupati Hendrajoni menyerahkan KTP secara simbolis kepada empat orang siswa SMAN 2 Lengayang yang telah berusia 17 tahun. Ke 4 siswa tersebut Atnes Sapitri, Mei Regina, Beni Afriliardo dan Nefri Jumarni.
Selain itu, bupati juga menyerahkan KTP terhadap siswa SMAN 3 Lengayang yaitu, Volina Aswanti kelas XI IPA satu, siswa ini pada saat penyerahan KTP tersebut, usianya bertepatan dengan hari ulang tahunnya yang ke-17. Hal ini merupakan suatu kebanggaan bagi siswa tersebut karena hari ulang tahunnya dirayakan bersama bupati, kepala dinas dan para siswa di sekolah itu.
Menurut Bupati Hendrajoni, pelayanan KTP ke sekolah yang dilakukan Pemkab Pessel, merupakan bukti nyata pemerintah memiliki komitmen untuk memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat,pelayanan tidak hanya sampai ke pintu rumah tetapi melayani sampai kesekolah , kata bupati.
Sebelumnya pelayanan administrasi kependudukan terpusat di ibu kabupaten, kondisi ini menyulitkan masyarakat, terutama bagi lokasi mereka jauh dari jangkaan ibu kabupaten,apalagi daerah Pessel yang memanjang dari utara sampai ke selatan lebih kurang radius 250 Kilo meter
Untuk memudahkan pelayanan, Bupati Hendrajoni membentuk Unit Kerja Lapangan (UKL) pada setiap kecamatan, kemudian menunjuk petugas lapangan untuk datang langsung ke rumah masyarakat memberikan pelayanan KTP dan Kartu keluarga serta administrasi kependudukan lainnya.
Kebijakan yang dilakukan Bupatai H Hendrajoni, akhirnya Kementerian dalam negeri menobatkan Kabupaten Pesisir Selatan, sebagai kabupaten terbaik dalam pelayanan administrasi kependudukan di Indonesia.(10)