• info@pesisirselatan.go.id
  • Hours: Mon-Fri: 8am – 4pm
Anggota DPD RI Dr.Alirman Sori serahkan Rp.85 juta untuk korban Wamena.

18 November 2019

380 kali dibaca

Anggota DPD RI Dr.Alirman Sori serahkan Rp.85 juta untuk korban Wamena.

Pesisir Selatan.

Putra Pesisir Selatan yang juga anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia, atas nama DPD RI memberikan bantuan bagi keluarga korban wamena yang berasal dari Pesisir Selatan Rp85 juta. Senin (18/11).

Penyerahan bantuan kali itu disampaikan langsung Alirman Sori kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Pessel yang langsung diterima Bupati Pessel H.Hendrajoni  di gedung PCC Pessel. 

Dalam kata sambutanya Dr. Alirman Sori mengatakan, sebagai putra Pesisir Selatan serta ikut duka cita mendalam bagi saudara-saudara kita yang mengalami musibah kerusuhan wamena, maka atas nama pimpinan DPD RI "Baduncek" menyerahkan bantuan santunan sebanyak  Rp85 juta. 

" Bantuan ini, mudah-mudahan bermanfaat bagi keluarga korban wamena," tegas Alirman Sori.

Alirman Sori menuturkan, apa yang terjadi pada sanak saudara kita yang menjadi korban wamena adalah duka kita bersama, untuk Sumatra Barat DPD RI telah menyerahkan bantuan pada korban Wamena sebesar Rp2 Miliar. Namun, karena paling banyak korban wamena warga Pessel maka kita serahkan langsung pada Pemkab Pessel.

Dirinya juga mengapresiasi komitmen Bupati Pesisir Selatan H.Hendrajoni atas apa yang telah dilakukan di Kabupaten Pessel, utamanya dalam mendukung informasi publik.

" Kita, berharap komitmen Bupati Pessel bisa diikuti oleh seluruh Perangkat Daerahnya," ucap Alirman Sori.(01)